Dodol Salak adalah makanan sejenis dodol yang terbuat dari buah salak dan sangat menarik untuk dijadikan oleh-oleh atau buah tangan. Proses pembuatan Dodol Salak ini cukup sederhana. Resep dodol salah terdiri dari bahan utama salak ditambah bahan pembuat dodol pada umumnya.
Adapun proses pembuatan dodol salak pondoh pada skala industri rumah tangga dapat diuraikan sebagai berikut.
Bahan-bahan untuk membuat dodol salak:
a. Daging buah salak pondoh
b. Gula merah / gula jawa
c. Gula pasir
d. Tepung beras ketan
e. Kelapa
f. Air
g. Plastik
Formulasi dodol salak pondoh setiap l (satu) kali proses (25 pak @ 10 bungkus dodol)
1. Salak pondoh 15 kg (7.5 daging buah)
2. Gula merah 5 kg
3. Gula pasir 2 kg
4. Tepung beras ketan 2 kg
5. Kelapa 5 butir
Cara Membuat Dodol Salak :
- Parut kelapa dan ambil santan kental sebanyak 2 liter dan santan encer 0,5 liter
- Masukkan gula merah ke dalam santan kental dan panaskan selama ± 1 jam hingga menjadi jladren kemudian masukkan gula pasir kemudian aduk sampai larut dan rata
- Campurkan santan encer dengan tepung bares ketan aduk hingga homogen
- Masukkan landan tepung ke dalam adonan jladren
- Daging buah salak yang sudah dicuci bersih, dicacah menggunakan blender
- Campurkan hasil blenderan daging buah salak pondoh dengan adonan gula dan tepung
- Masak diatas api yang menyala sedang selama ± 4 jam sambil terus diaduk
- Angkat dan dinginkan
- Cetak dan bungkus dengan plastik
Artikel Terkait